Masakanku__2_-removebg-preview-removebg-preview
Resep mAkanan

Resep Telur Balado Sederhana

Rating :
4/5
Yuk, cobain resep telur balado sederhana yang lezat dan mudah dibuat ini! Resep ini memiliki saus balado yang pedas dan harum yang terbuat dari cabai, bawang putih, bawang merah dan tomat.

Nutrisi Per Porsi

Nutrisi : Kalori 71, Lemak 5,75g, Karbohidrat 1,22g, Protein 3,57g
Facebook
WhatsApp

Deskripsi

Tidak diragukan lagi, makanan pedas adalah makanan favorit banyak orang. Cabai sendiri telah terbukti mengandung vitamin C, yang dikenal dapat membantu dalam menjaga kekebalan tubuh dan menangkal penyakit.

Siapa pun yang menyukai makanan pedas pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah “balado”, bukan? Salah satu resep makanan terbaik yang bisa diolah dengan berbagai macam bahan adalah balado. Selain mudah, resep balado dapat meningkatkan cita rasa makanan dengan menambahkan rasa pedas. Telur adalah salah satu bahan makanan yang cocok diolah dengan resep balado.

Resep balado juga dapat dibuat dengan bahan lain, seperti terasi, santan, atau cabai hijau. Resep telur balado sederhana ini cocok untuk masakan rumahan yang praktis dan lezat. Resep ini juga bisa disimpan sebagai stok.

Selain telur, Anda juga bisa menggunakan bahan lain seperti daging sapi, ayam, dan kentang. Dengan membuat resep telur balado sederhana ini, Anda bisa menyesuaikan rasa pedas dan bumbu rempah yang akan digunakan.

Cara Memasak

Step 1

Mulailah dengan merebus 6 telur hingga matang, lalu angkat ke dalam air dingin agar telur mudah dikupas.

Step 2

Goreng telur rebus hingga kulit telurnya agak kecoklatan. Angkat dan sisihkan.

Step 3

Haluskan bawang merah, bawang putih, cabai merah dan cabai keriting. Kemudian, tumis bumbu dengan sedikit minyak dan tambahkan daun salam.

Step 4

Setelah bumbu halus sudah matang dan harum, tambahkan garam, kaldu ayam bubuk, merica, gula, aduk sebentar dan tuangkan sedikit air.

Step 5

Tambahkan telur dan masak hingga bumbu meresap ke dalam telur.

Step 6

Jika sudah matang, angkat dan sajikan.

Cara Menghidangkan

Anda bisa mencoba resep telur balado sederhana ini di rumah. Telur balado memang populer di kalangan masyarakat karena rasanya yang pedas dan membuat kita ketagihan. Berbeda dengan olahan telur lainnya. Telur balado juga cocok dijadikan lauk dengan nasi hangat untuk santapan keluarga.

Bahan

Telur
6 butir
Bawang merah
5 siung
Bawang putih
3 siung
Daun salam
2 lembar
Cabai merah
3 buah
Cabai keriting
6 buah
Garam
1/2 sendok teh
Kaldu ayam bubuk
1/2 sendok teh
Merica bubuk
1/4 sendok teh
Gula pasir
1 sendok teh

Info

Penulis

admin

Purus arcu netus placerat dictum suspendisse magna id semper finibus gravida porttitor

Resep Terbaru

Sayur asem
4/5
Ayam
4/5
Ayam
4/5
Populer, Rendang
4/5